Senin, 16 Mei 2011

Sleman Gelar Jelajah Wisata dan Reli Foto di Kawasan Wisata “Rumah Teletubies”

Kabupaten Sleman kembali akan menggelar agenda wisata spektakuler yang terbuka untuk umum berupa Jelajah Wisata, pada Minggu 10 Juli 2011 mendatang. Pada tahun ini event wisata semi sport tersebut mengambil tajuk “Trail to Domes”, karena lokasi penyelenggaraannya disentralkan di kawasan wisata yang memiliki keunikan tersendiri yaitu Rumah Domes yang bercorak rumah Teletubies, Nglepen Sumberharjo Prambanan Sleman.

Demikian dikatakan Kepala Bidang Pemasaran Pariwisata Disbudpar Sleman Dra. Shavitri Nurmala Dewi, MA, Senin 16 Mei 2011 melalui surat elektronik. Shavitri atau yang akrab dipanggil Evi ini menambahkan bahwa Jelajah Wisata merupakan event tahunan untuk menarik wisatawan baik domestik maupun manca negara untuk berkunjung ke DIY khususnya ke obyek-obyek wisata di Sleman. Pada saat ini wisata trekking sudah menjadi salah satu wisata alternatif yang mulai dilirik banyak kalangan karena menawarkan panorama alami nan asri serta menjadi wahana olah raga sekaligus berwisata.
Saat ini event Jelajah Wisata merupakan salah satu event yang sudah memiliki pangsa pasar dan pecintanya tersendiri. Sehingga diharapkan pemilihan lokasi di kawasan wisata Rumah Domes atau “Rumah Teletubies” akan menambah daya tarik tersendiri bagi para peserta. Lebih menarik lagi dalam event yang sama juga akan diadakan Lomba Reli Foto yang terbuka untuk umum dan juga untuk peserta jelajah wisata.
Kepala Seksi Promosi Wisata Disbudpar Sleman Dra. Mayawati Jati Lestari, MT, selaku ketua panitia mengatakan bahwa Jelajah Wisata “Trail to Domes” dikemas berupa trekking atau jalan kaki menyusuri perbukitan dengan jalur yang cukup ekstrim di kawasan wisata Rumah Domes berjarak 8 (delapan) kilometer. Peserta akan menempuh jalur jalan setapak melalui perbukitan, persawahan, pekarangan dan perkampungan penduduk selama kurang lebih 2,5 (dua setengah) jam. Bahkan peserta juga akan dapat melihat berbagai aktivitas masyarakat setempat, Tugu Belanda,  pemandangan Rumah Domes, Candi Ijo, dll dari ketinggian dan jarak jauh.
Peserta ditargetkan sebanyak 1.000 (seribu) orang peserta dengan sistem perseorangan dari berbagai daerah, baik dari masyarakat DIY maupun luar daerah. Informasi dan pendaftaran peserta dimulai tanggal 2 Mei 2011 hingga 7 Juli 2011 di Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Sleman Telepon/Faximile (0274) 869613 Website:www.tourismsleman.com, Email dan Facebook  http://www.blogger.com/mc/compose?to=prtourismsleman@yahoo.co.id.
Selain itu bisa juga juga di Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga Sleman, Jl. Parasamya Beran Sleman Telp.0274-868512, Kantor Kecamatan Prambanan Telp.0274-496388, TIC Malioboro, Jl. Malioboro No.14 Telp.0274-566000, Sekretariat Rumah Domes, Sumberharjo Prambanan Telp.0274-3294403, Soto Kudus “Pak Dewo”, Jl. C Simanjuntak (Selatan Mirota Kampus Terban) Telp.0274-5811182. Biaya pendaftaran Rp.30.000,- per orang untuk peserta jelajah wisata dan Rp.50.000 untuk peserta reli foto.
Setiap peserta akan  memperoleh sebuah kaos cantik, snack dan minum, asuransi serta kupon undian doorprize untuk memperebutkan hadiah 2 (dua) sepeda motor, sepeda gunung, televisi, handphone, minicompo dan puluhan hadiah lainnya.
Penilaian reli foto dilakukan oleh 3 (tiga) juri yang profesional di bidangnya, yaitu wartawan foto Reuters Dwi Oblo, dosen fotografi Institut Seni Indonesia Pamungkas WS, dan fotografer pariwisata Widodo Kushartoyo. Peserta reli foto akan memperebutkan hadiah untuk Juara I Rp.1.500.000, Juara II Rp.1.000.000, Juara III Rp.750.000. Juara IV Rp.500.000 dan Juara V Rp.350.000.
Sleman, 16 Mei 2011
Kepala Bidang Pemasaran Pariwisata
Dinas Kebudayaan dan Pariwisata
Kabupaten Sleman


Dra. Shavitri Nurmala Dewi, MA
NIP.19660613 199203 2 007



SMS Hotline: Wasita HP. 085743961968
Jl. Pringgodiningrat No.13 Beran Tridadi Sleman
Yogyakarta Telp/Fax:0274-869613
Website  : www.tourismsleman.com,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar